
Pidie Jaya - Babinsa Koramil 18/Tringgadeng Kodim 0102/Pidie, Serda Andi Irawan, melaksanakan Komsos dengan Purnawirawan (Purn) TNI yang berada di desa Binaan Gampong Meunasah Paya, Kecamatan Trienggadeng, Pidie jaya. Kamis (16/10/2025)
Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan dan menjaga komunikasi serta bertukar pikiran yang memiliki pengalaman dan wawasan luas, yang dapat bermanfaat untuk tugas ke depan.
Keluarga Serma Purn Rajali menyambut hangat kedatangan Babinsa dan mengapresiasi upaya yang dilakukan untuk tetap menjaga hubungan baik antara TNI dengan masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, berbagai topik dibahas, mulai dari keamanan desa hingga perkembangan sosial yang terjadi di lingkungan sekitar.
Serda Andi Irawan juga mendengarkan masukan dari Purnawirawan TNI terkait strategi pengamanan yang efektif dan pentingnya meningkatkan kerjasama antara aparat keamanan dan warga setempat.
Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Gampong Meunasah Paya.