Iklan Parlemen

terkini

Kapolda Aceh Salurkan Bantuan Air Bersih, Kapolres Pidie Jaya Pastikan Sumur Bor Berfungsi untuk Warga

Kamis, 15 Januari 2026, 21.00 WIB Last Updated 2026-01-15T14:00:25Z

Meureudu – Akses air bersih menjadi kebutuhan mendesak bagi masyarakat pascabencana banjir di Kabupaten Pidie Jaya. Menjawab kebutuhan tersebut, Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Polres Pidie Jaya merealisasikan bantuan fasilitas air bersih berupa sumur bor lengkap dengan tower dan tandon air dari Kapolda Aceh Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah kepada warga Gampong Blang, Kecamatan Meurah Dua, Kamis, 16 Januari 2026.

Bantuan fasilitas air bersih tersebut telah selesai dibangun dan kini siap dimanfaatkan oleh masyarakat guna menunjang kebutuhan air bersih sehari-hari serta mempercepat pemulihan kehidupan warga pascabencana.

Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu menyampaikan bahwa bantuan sumur bor ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pimpinan Polri terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir.

“Dengan berfungsinya sumur bor beserta fasilitas pendukungnya, diharapkan masyarakat dapat lebih mudah memenuhi kebutuhan air bersih, sehingga aktivitas sehari-hari dapat kembali berjalan normal,” ujar AKBP Ahmad Faisal Pasaribu.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Pidie Jaya AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, Kasat Lantas Polres Pidie Jaya, Kasi Humas Polres Pidie Jaya, Kanit Reg Satlantas Polres Pidie Jaya, Geusyik Gampong Blang, serta tokoh masyarakat setempat.

Sebagai bentuk komitmen berkelanjutan, Kapolres Pidie Jaya juga meninjau langsung kondisi sumur bor bantuan Kapolda Aceh dan memastikan fasilitas tersebut berfungsi dengan baik serta dapat digunakan secara optimal oleh masyarakat.

Melalui realisasi bantuan fasilitas air bersih ini, Polres Pidie Jaya menegaskan komitmennya untuk terus hadir dan berkontribusi nyata dalam membantu masyarakat, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan dasar dan percepatan pemulihan pascabencana banjir di wilayah Kabupaten Pidie Jaya.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolda Aceh Salurkan Bantuan Air Bersih, Kapolres Pidie Jaya Pastikan Sumur Bor Berfungsi untuk Warga

Terkini

Iklan Parlemen